Koleksi desain rumah berikut ini bisa menjadi inspirasi untuk ide membangun sobat, berikut adalah ide desain denah rumah tingkat dua lantai yang sudah dilengkapi dengan tampak depannya.

Apakah sahabat sedang bingung mencari ide desain rumah masa kini yang modern dan minimalis ? Artikel berikut ini akan memberikan inspirasi denah rumah minimalis 2 lantai yang menarik untuk disimak, selain itu inspirasi berikut juga sudah dilengkapi dengan floor plan dan tampak depannya.


Rumah 2 lantai merupakan type rumah yang bisa dianggap paling ideal untuk keluarga masa kini, meskipun ukuran tanahnya hanya seluas satu are atau kurang, namun dengan menambahkan struktur satu tingkat saja semua kebutuhan ruang bisa diakomodasi.


Rumah 2 lantai cocok ditempati oleh keluarga muda yang baru menikah ataupun keluarga lama yang memiliki banyak anak-anak. Dengan jumlah kamar yang cukup banyak mulai 3-5 kamar sehingga bisa digunakan untuk segala aktivitas di rumah. Satu hal yang terpenting, setiap orang (kecuali pasangan) akan mendapatkan kamar sendiri-sendiri.


Untuk desain fasad depan dari rumah lantai 2 kita akan mendapat lebih banyak opsi atau pilihan. Ada banyak dekorasi yang bisa diterapkan dengan memadukan dekorasi di lantai dasar dan di lantai atas. selain itu, rumah juga terlihat lebih tinggi sehingga dari segi tampak akan lebih proporsional dibanding lantai 1. Bisa dikatakan rumah lantai 2 merupakan rumah dengan fasad yang paling ganteng.


Dengan memindahkan sebagian ruang ke lantai 2, maka ruang yang tersedia di lantai 1 juga akan semakin banyak, sehingga kita bisa membuat garasi yang bahkan bisa menampung hingga 2 mobil dan beberapa sepeda motor.


Satu hal yang penting dalam membangun rumah 2 lantai adalah ketersediaan jendela untuk setiap ruangan, hendaknya kita memikirkan ketersediaan udara segar pada setiap ruangan, apalagi jika ruangan tersebut adalah kamar tidur. Bila keadaan tidak memungkinkan, usahakan ruangan seperti gudang saja yang tidak memiliki jendela.


Penataan terbaik untuk rumah lantai 2 apabila kita bisa meletakan kamar mandi pada posisi yang sama, sehingga jalur pipa kamar mandi akan semkain pendek dan tidak mengganggu ruang-ruang lainnya.


Dengan memiliki rumah lantai 2 otomatis kita akan memiliki tangga, usahakan perencanaan tangga mengikuti aturan sehingga dapat digunakan secara optimal, tidak membuat lelah, aman dan dapat digunakan untuk mengangkut barang seperti kasur, lemari, meja dll yang dibutuhkan di lantai atas.


Bentuk tangga yang direkomendasikan untuk rumah lantai 2 adalah U, L dan I. Sementara tangga spiral kurang disarankan karena tidak baik untuk dipakai sehari-hari. Jika masih bingung dengan tangga dan aturannya, silahkan baca : Macam-macam Bentuk dan Bagian-bagian Tangga


Dalam membangun rumah 2 lantai, beban biaya terbesar bisa datang dari struktur bangunan karena melibatkan beton yang banyak pada struktur kolom, balok dan pelat lantainya. Usahakan menggunakan konsultan struktur atau mandor yang berpengalaman, jangan mencoba menentukan sendiri komposisi besi beton dan semen apabila belum paham. Bila belum mengerti silahkan baca artikel ini : Tips Menghtiung Dimensi Kolom dan Dimensi Balok serta Tebal Pelat Lantai dalam Bangunan


Dalam koleksi denah rumah lengkap dengan tampak ini bisa sahabat perhatikan bagaimana hubungan antara lantai dasar (lantai 1) dengan lantai atas (lantai 2) yang keduanya harus nyambung sehingga ketika ditumpuk, maka akan masuk akal dari segi ruang maupun struktur.


Demikianlah mengenai Koleksi Desain Denah Rumah 2 Lantai Lengkap dengan Tampak. Semoga dapat menambah wawasan, memberikan inspirasi serta ide-ide segar bagi sahabat yang punya rencana untuk membangun rumah lantai 2.